Lemari Penyimpanan



Lemari Penyimpanan


Layaknya lemari penyimpanan pada umumnya, lemari ini pun terdiri dari rak-rak. Uniknya, rak tidak hanya ditemukan di bagian dalam lemari, pun di bagian belakang pintunya. Lebih menarik lagi, karena rak-rak tersebut bisa diatur tinggi rendahnya, dan ditukar posisi ke atas dan bawah dengan mudah. Apa pasal? Rak-rak ini menempel pada besi serupa rel di kiri dan kanan. Pada rel besi ini terdapat banyak lubang, yang digunakan untuk mengaitkan pengait yang ada di setiap rak. Kreatif!
Supaya tidak bertabrakan, antara rak di pintu dan bagian dalam lemari, pintar-pintarlah mengatur posisinya. Rak di kedua bagian lemari ini harus dibuat berselang seling. Artinya, rak di pintu harus diposisikan mengisi rongga antar rak, di bagian dalam lemari. Dengan demikian, pintu lemari tetap bisa tertutup rapat.
Cara penempatan rak seperti ini, ada di bagian dalam dan pintu lemari, memberikan wadah penyimpanan dua kali lebih banyak. Mengaplikasikan ide kreatif ini di dapur Anda, niscaya akan sangat membantu mengatasi masalah dapur yang selalu berantakan.